Promosi Doktor PPIM FEB UI, Jaya Ishwari: Budaya Tri Hita Karana pada Industri Hotel di Bali 

0

Promosi Doktor PPIM FEB UI, Jaya Ishwari: Budaya Tri Hita Karana pada Industri Hotel di Bali 

 

Nino Eka Putra – Humas FEB UI

DEPOK – Program Pascasarjana Ilmu Manajemen (PPIM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, mengadakan sidang terbuka Promosi Doktor Jaya Ishwari (1306417055) secara daring, pada Kamis (30/7/2020).

Sidang Promosi Doktor ini diketuai oleh Prof. Nachrowi Djalal Nachrowi, Ph.D., dengan pembimbing, Sari Wahyuni, Ph.D. (Promotor), Dr. Ignatius Heruwasto (Ko-Promotor 1), Dr. Anton Wachidin Widjaja (Ko-Promotor 2). Selaku tim penguji, Prof. Firmanzah, Ph.D. (Ketua Penguji), Avanti Fontana, Ph.D., Budi W. Soetjipto, DBA., Dr. Rima Agristina, dan Dr. Rizal Edy Halim.

Penulisan disertasi yang diangkat oleh Promovendus, berjudul “The Influence of the Tri Hita Karana Culture, Entrepreneurial Leadership and Dynamic Capabilities on Hotel Performance: A Study of Hotel Industry in Bali”. Penelitian ini menelusuri pengaruh budaya Tri Hita Karana pada dynamic capabilities, entrepreneurial leadership, dan hotel performance (dimoderasi dengan Critical Success Factors) hotel-hotel di Bali.

Hubungan antara budaya dan kompetensi telah banyak diperdebatkan tidak hanya oleh para peneliti dan akademisi, tetapi juga oleh para praktisi bisnis. Penelitian ini mengumpulkan data dari 130 hotel dengan peringkat bintang tiga, empat, dan lima, kemudian dianalisis menggunakan metode Partial Least Squares Structural Equation Modeling.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Tri Hita Karana secara positif mempengaruhi kemampuan dinamis dan kepemimpinan kewirausahaan, namun tidak mempengaruhi kinerja hotel secara positif dalam jangka pendek. Namun, penelitian ini juga menunjukkan budaya Tri Hita Karana akan meningkatkan hotel performance dalam jangka panjang.

Integrasi nilai-nilai budaya Tri Hita Karana ke dalam operasional hotel, akan meningkatkan daya saing hotel. Pada akhirnya, akan bermanfaat bagi kinerja hotel dalam jangka panjang, dan pada saat yang sama menjaga harmoni di dalam dirinya sendiri dan masyarakat sekitarnya.

Dengan demikian, Dewan Pimpinan sidang terbuka promosi doktor memutuskan, Jaya Ishwari (1306417055) dinyatakan lulus dengan predikat Sangat Memuaskan dan berhasil mendapat gelar Doktor yang ke-284 Bidang Ilmu Manajemen Stratejik. Selamat kepada Dr. Jaya Ishwari! (hjtp)