Guru Besar FEB UI Rhenald Kasali Dinobatkan Dalam Jajaran Ilmuwan Manajemen Terbaik Dunia

Guru Besar FEB UI Rhenald Kasali Dinobatkan Dalam Jajaran Ilmuwan Manajemen Terbaik Dunia

 

Nino Eka Putra ~ Humas FEB UI

DEPOK – Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Prof. Rhenald Kasali, Ph.D., ‎dinobatkan masuk dalam jajaran ilmuwan manajemen terbaik di dunia dengan menduduki peringkat 22 dalam Ajang World’s Top 30 Management Professionals for 2018 yang dirilis lembaga ‎riset The Global Gurus pada Juni 2018.

Penetapan World’s Top 30 Global Gurus didasarkan atas tujuh parameter di antaranya opini publik (30%), orisinalitas ide (30%), dampak yang dirasakan masyarakat atas ide-ide yang dimiliki (10%), kegunaan ide (10%), jumlah publikasi dan karya ilmiah (5%) dan presentation style & Guru Factor (15%).

Tak hanya manajemen, The Global Gurus juga memberikan penghargaan pada 10 bidang lain, yaitu L‎eadership, Management, Communication, Sales, Coaching, Hospitality, Education, Customer Service, Body Language dan Neuro-Linguistic Programming. Prestasi ini menjadi pembuktian pengakuan dunia akan pendidikan Indonesia, khususnya UI di kancah Internasional.

“Mungkin tak ada ilmu lain selain manajemen dan strategi yang hidup dalam lingkungan yang sangat dinamis dan mengusik manusia untuk terus berpikir, mencari jalan keluar dan memberikan alternatif bagi dunia usaha, birokrasi dan pembangunan,” ucap Rhenald dalam keterangan rilisnya di media online Pikiran Rakyat, pada (27/6/2018).

Berada pada lingkungan Indonesia yang dinamis merupakan kesempatan bagi ilmuwan Indonesia menambah literatur dunia dan inspirasi bagi dunia usaha. Rhenald menambahkan, Indonesia kini dihadapkan pada terbentuknya Masyarakat Ekonomi ASEAN. Momentum tersebut harus dapat dimanfaatkan dengan baik oleh generasi muda Indonesia.

“Jangan anggap persaingan global tersebut sebagai suatu ancaman melainkan sebagai kesempatan untuk meraih cakrawala yang lebih luas serta sebagai peluang ekonomi efisiensi (sharing economy) dan kolaborasi optimal untuk menciptakan produk maupun pelayanan menjadi lebih baik,” tutupnya. (Des)

 

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/pendidikan/2018/06/27/guru-besar-ui-rhenald-kasali-masuk-deretan-ilmuwan-manajemen-terbaik-dunia