Program Ekstensi FEB UI Adakan Pengenalan Sistem Akademik Fakultas untuk Mahasiswa Baru Ekstensi 2018

Program Ekstensi FEB UI Adakan Pengenalan Sistem Akademik Fakultas untuk Mahasiswa Baru Ekstensi 2018

 

Delli Asterina – Humas FEB UI

Depok (25/08/2018) – Program Ekstensi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia kembali menyelenggarakan acara pengenalan sistem akademik fakultas (PSAF) untuk mahasiswa baru ekstensi yang sebagian besar berasal dari lulusan program Diploma-III.

Acara yang diselenggarakan pada hari Sabtu, 25 Agustus 2018 Pukul 09:00 WIB ini dihadiri oleh Bapak Pribadi Setyanto, MA selaku Kepala Pusat Kegiatan Mahasiswa FEB UI, Helman Arief, MM selaku Koordinator Program Ekstensi Manajemen, dan Nurul Husnah, M.S.Ak selaku Koordinator Program Ekstensi Akuntansi FEB UI.

Pengenalan Sistem Akademik Fakultas digelar untuk mahasiswa baru guna mengenalkan mahasiswa baru terkait sistem akademik fakultas serta pengenalan lingkungan kampus FEB UI baik di Depok dan Salemba.

“Selamat datang dan selamat bergabung di Fakultas Ekonomi Terbaik di Fakultas Terbaik di Indonesia ini,” kata Pribadi dalam sambutannya membuka acara itu.

Kekompakan mahasiswa baru yang mengikuti acara itu pun terlihat dari penuhnya ruangan Aula Student Center FEB UI oleh mahasiswa baru ekstensi manajemen dan akuntansi yang mengenakan baju serba putih itu.

Dalam paparan Koordinator Program Ekstensi Manajemen, Helman Arif memberikan tips untuk lulus tepat waktu diantaranya selalu fokus dalam belajar, perbanyak baca buku dan komitmen serta patuhi peraturan akademik FEB UI.

“Untuk akuntansi, akan ada kelas asistensi yang akan diselenggarakan di hari sabtu, masa studi yang paling cepat ialah 5 semester sedangkan masa studi paling lama ialah 8 semester. Mohon agar selalu cek tanggal-tanggal penting dan perhatikan informasi di SIANK-NG” Ujar Nurul Husnah Koordinator Program Studi Ekstensi Akuntansi.

Sampai dengan siang hari acara masih berlangsung ramai karena adanya mentoring dan games dari Badan Eksekutif Mahasiswa Program Ekstensi serta ditutup dengan sharing pengalaman sukses alumni dari program ekstensi FEB UI Depok. (Des)